Momen-momen tertentu yang ada di sekitar kita biasanya bisa menjadi sebuah peluang usaha yang cukup menarik apabila kita bisa memanfaatkanya...

Peluang Usaha Menjelang Natal dan Tahun Baru

02.38 Unknown 0 Comments

Momen-momen tertentu yang ada di sekitar kita biasanya bisa menjadi sebuah peluang usaha yang cukup menarik apabila kita bisa memanfaatkanya dengan baik. Menangkap berbagai peluang bisnis yang ada ketika suatu momen tertentu terjadi memang bisa dibilang suatu kreatifitas tertentu yaitu kreatifitas menangkap peluang usaha dadakan hehe ..


Menjelang Natal dan Tahun Baru beberapa minggu kedepan tentunya akan banyak masyarakat yang merayakannya, nah jika kita bisa menggali kira kira apa saja yang bisa kita jual dan kemas sedemikian rupa sehingga di acara Natal dan Tahun Baru, dagangan atau bisnis usaha kita bisa “sold out” habis. Itulah yang harus anda pikirkan mulai saat ini.


Peluang usaha apa saja yang bisa kita manfaatkan menjelang Natal?  Sepertinya jual asesories natal seperti pohon natal dan boneka sinterklas cukup menarik juga untuk dicoba, mungkin asesories lainnya juga perlu anda gali lagi apa saja yang bisa di manfaatkan untuk di bisniskan menjelang hari raya natal tersebut. Lalu kue kue kering dan basah yang bisa menjadi hidangan sepertinya juga bisa anda jajaki. Bisnis parcel kemungkinan bisa anda ambil juga. Penulis tidak sepenuhnya tahu bisnis  peluang usaha apa saja yang bisa di manfaatkan mejelang hari raya Natal, coba anda survey dan tanyakan ke beberapa teman jika ada yang akan merayakan Natal mungkin mereka bisa lebih tahu.


Lalu peluang usaha apa saja yang bisa kita siasati menjelang tahun baru ? jenis peluang usaha ini bisa dikatakan peluang usaha dadakan. Biasanya menjual terompet dan sejenisnya yang biasa dipakai sebagian masyarakat yang merayakan malam tahun baru. Selain itu sebenarnya anda bisa juga jauh hari menyiapkan sebuah acara tertentu misalnya makan bersama sate kambing dengan biaya per orang Rp.25.000 makan sepuasnya atau gimana lah silahkan anda pikirkan, intinya acara di malam tahun baru biasanya sampai pagi akan begadang hehe.


Sebenarnya mungkin masih banyak peluang usaha yang bisa dimanfaatkan menjelang Natal dan Tahun Baru, silahkan anda gali dan diskusikan dengan teman atau kerabat anda. Semoga bisa menjadi inspirasi buat anda untuk memanfaatkan peluang usaha yang ada disekitar kita.

Peluang Usaha Menjelang Natal dan Tahun Baru, 5.0 out of 5 based on 2 ratings SharePosted on Wednesday, December 7th, 2011 at 8:09 am in Peluang Usaha   |  RSS feed Comments are currently closed, but you can trackback from your own site.


View the original article here

0 komentar: